KEAMANAN INTERNET OF THINGS UNTUK PERINGATAN DINI BENCANA BANJIR

Authors

  • Muhammad Fahrizal Farid
  • Suwanto Raharjo
  • Rr. Yuliana Rachmawati

Keywords:

Keamanan, IoT, Peringatan Dini, BEncana BAnjir, VPN

Abstract

Pada tanggal 22 bulan April 2015 Daerah Istimewa Yogyakarta diguyur hujan deras yang mengakibatkan banjir lahar dan meluapnya Sungai Code. Banjir terparah terjadi di kawasan Sayidan setinggi 1,5 meter. Air Sungai Code menyentuh pembatas yang mengakibatkan 200 kepala keluarga di kampung Bintaran Kidul dan Bintaran Lor mengungsi di Gereja Bintaran dan Masjid At Tauhid.

Sistem peringatan dini bencana banjir berbasis Internet of Things ini dibangun satu sistem informasi yang sama dengan beda hak akses serta dua lingkungan yang berbeda yaitu lingkungan lokal, dan lingkungan publik. Lingkungan publik menyediakan keamanan iot menggunakan akses privat vpn yang terhubung langsung dengan lingkungan lokal. Sistem informasi memuat informasi tinggi sungai belik secara real – time serta grup chatting telegram sebagai tempat peringatan terhadap masyarakat sekitar jika tinggi sungai belik mencapai level – level kritis.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa vpn pptp melakukan enkripsi paket – paket yang dikirimkan ke server publik melalui web server lokal. Penggunaan vpn pptp sebagai enkripsi transportasi data memiliki waktu round trip time yang cukup lama karena ukuran tiap – tiap paket memiliki panjang 107 sedangkan enkripsi menggunakan ssl memiliki round trip time yang lebih kecil dengan tiap – tiap paket memiliki ukuran 66. Besar kecilnya round trip time mempengaruhi dalam waktu yang ditempuh dalam transportasi data pada web server publik yang nantinya data tersebut diolah sebagai informasi.

References

Arduino. (2010). Arduino Ethernet - Shield V5. Creative Commons Attribution-Share Alike 3.0 License. Retrieved Agustus 2, 2018, from https://www.mouser.com/catalog/specsheets/A000056_DATASHEET.pdf.
Arduino. (n.d.). Arduino Mega 2560. Arduino Mega Datasheet. Retrieved Agustus 2, 2018, from http://www.mantech.co.za/datasheets/products/a000047.pdf.
Daniel, M. I., Abdillah, L. A., & Wardani, K. N. (2015, Agustus 21-22). Evaluasi Celah Keamanan Web Server pada LPSE Kota Palembang. Student Colloquium Sistem Informasi & Teknik Informatika (SC-SITI). Retrieved Agustus 2, 2018, from http://eprints.binadarma.ac.id/2416/.
Fernando, H. (2010). Studi dan Implementasi Sistem Keamanan Berbasis Web dengan Protokol SSL di Server Students Informatika ITB. Jurnal ITB, 1. Retrieved Agustus 2, 2018, from http://informatika.stei.itb.ac.id/~rinaldi.munir/Kriptografi/2009-2010/Makalah2/Makalah2_IF3058_2010_037.pdf.
Indidanto , W., Kridalaksana, A. H., & Yulianto. (2017, September). Perancangan Sistem Prototipe Pendeteksi Banjir Peringatan Dini Menggunakan Arduino dan PHP. Jurnal Informatika Mulawarman, 12, 1. Retrieved Agustus 2, 2018, from https://www.researchgate.net/publication/323964323_Perancangan_Sistem_Prototipe_Pendeteksi_Banjir_Peringatan_Dini_Menggunakan_Arduino_Dan_PHP.
Junaidi, A. (2015, October 15). Internet Of Things,Sejarah,Teknologi dan Penerapannya : Review. Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Terapan (JITTER), 1. Retrieved Agutus 2, 2018, from https://www.researchgate.net/publication/282855443_INTERNET_OF_THINGS_SEJARAH_TEKNOLOGI_DAN_PENERAPANNYA_REVIEW.
Satria, D., Yana, S., & Syahreza, S. (2017). Sistem Peringatan Dini Banjir Secara Real-Time Berbasis Web Menggunakan Arduino dan Ethernet. Jurnal JTIK (Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi), 1. Retrieved Agustus 2, 2018, from http://journal.lembagakita.org/index.php/jtik/article/download/27/19.
Setiawan, A., Priyanto, S.T., M.T., H., & Irwansyah, S.T., M.Eng, M. I. (2016). Perancangan dan Implementasi Virtual Private Network dengan Protokol PPTP pada Cisco Router 2901 (STUDI KASUS PRODI TEKNIK INFORMATIKA UNTAN). Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi (JUSTIN), 1, 1. Retrieved Agustus 1, 2018, from http://jurnal.untan.ac.id/index.php/justin/article/view/13718.
Sulistyowati, R., Sujono, H. A., & Mustofa , A. K. (2015). Sistem Pendeteksi Banjir Berbasis Sensor Ultrasonik dan Mikrokontroler dengan Media Komunikasi SMS Gateway. Jurnal Seminar Nasional Sains dan Teknologi Terapan III, 1. Retrieved Agustus 2, 2018, from http://jurnal.itats.ac.id/wp-content/uploads/2015/10/7.-Riny-Sulistyowati_ITATS_OK.pdf.

Published

2019-07-10