IMPELEMENTASI JARINGAN MESH PADA WIRELESS MENGGUNAKAN SISTEM OPERASI OPENWRT

Authors

  • Fuad Hasan
  • Amir Hamzah
  • Suwanto Raharjo

Keywords:

wireless mesh, OpenWrt, Node, Single SSID

Abstract

Jaringan wireless yang ada saat ini tidak serta merta menyelesaikan berbagai masalah yang ada. Dibutuhkan suatu jaringan wireless yang adaptif terhadap perubahan, mudah untuk dikembangan ke jaringan yang lebih luas, serta dapat mengkonfigurasi dan mengorganisasi dirinya sendiri sehingga jika salah satu node mengalami gangguan tidak mengganggu jaringan yang lain. 

Jaringan wireless yang dibahas dalam skripsi ini adalah jaringan wireless mesh. Pada semua perangkat jaringan yang akan digunakan sebagai node dikonfigurasi menggunakan sistem operasi OpenWrt dan menggunakan OLSR sebagai metode routing. Dua node digunakan sebagai gateway ke jaringan internet, sedangkan sisanya merupakan router biasa. Setiap node dapat berkomunikasi dengan node lain secara otomatis, diantaranya bertukar routing table dan saling memberi informasi node yang menyediakan layanan sebagai gateway. Jaringan wireless mesh dipilih karena mempunyai kemampuan mengkonfigurasi dan mengorganisasi dirinya sendiri.

Dari hasil penelitian, didapatkan bahwa jaringan wireless mesh sangat adaptif terhadap perubahan topologi jaringan. Penggunaan sistem operasi OpenWrt juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Penggunaan single SSID juga memudahkan client untuk berpindah tempat tanpa takut koneksinya terputus. Dengan demikian penggunaan wireless mesh merupakan solusi dari beberapa masalah yang ada.

References

Purbo, O. W.; Surya, STKIP;(2013). Jaringan Mesh Solusi Jitu Membangun Jaringan Wireless Gotong Royong tanpa Access Point. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo.
Barken, Lee ( 2004 ). Wireless Hacking : Project for Wi-Fi Enthusiasts. Rockland: Syngress Publishing, Inc.
Kurt, Tod E. ( 2007 ). Hacking Roomba. Indianapolis: Wiley Publishing, Inc.
Syafrizal, Melwin (2005). Pengantar Jaringan Komputer. Yogyakarta: Penerbit ANDI.
Rahayuningsih, Arum. Analisa Jaringan RT/RW-Net Pada Penyedia Jaringan Internet Giganet Yogyakarta. Skripsi. Jurusan Teknik Informatika, FTI, IST Akprind, Yogyakarta.
Yunazar, F. (2012). Implementasi Teknologi Wireless Mesh untuk Jarngan Komunikasi Data pada Wireless Weather Station. INKOM Jurnal Informatika , 191.
Rahmana, Nana; Juhana, Tutun; (2010) Pembangunan Wireless Mesh Node Pada SOEKRIS net4801. ISSN 1979-2328

Downloads

Published

2014-07-01