ANALISIS DAN OPTIMASI DARI SIMULASI KEAMANAN JARINGAN MENGGUNAKAN FIREWALL MIKROTIK STUDI KASUS DI TAMAN PINTAR YOGYAKARTA

Authors

  • Efrahim Sinyo Rio Ola Balen Langobelen
  • Rr. Yuliana Rachmawayi
  • Catur Iswayudi

Keywords:

Microtic, Simulation, Network Security, Taman Pintar Yogyakarta.

Abstract

Tujuan penelitian yang hendak dicapai dari penelitian ini adalah melakukan analisis dari simulasi kemanan jaringan yang disesuaikan dengan topologi jaringan di Taman Pintar Yogyakarta dengan memanfaatkan berbagai fitur yang ada pada Mikrotik seperti firewall dan fitur pendukung keamanan jaringan lainnya di Taman Pintar Yogyakarta.

Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan konsep Prepare Plan Design Implement Operate and Optimize (PPDIOO) yaitu metologi Life Cycle yang secara berkesinambungan terus dilakukan dalam proses pengembangan dan implementasi jaringan. Metode ini sangat cocok digunakan dalam pengembangan sistem keamanan jaringan karena keamanan jaringan setiap saat terus berkembang seiring dengan cepatnya perkembangan teknologi.

Secara umum penelitian ini menghasilkan konfigurasi untuk sistem keamanan jaringan komputer Taman Pintar Yogyakarta mengunakan firewall router Mikrotik yang meliputi konfigurasi untuk firewall, pengelolaan service port serta konfigurasi filter untuk Bridge. Penelitian ini menerapkan empat konfigurasi firewall yang difungsikan untuk memblokir aktivitas pengguna atau serangan dari luar yang dapat membahayakan sistem keamanan jaringan. Konfigurasi tersebut yaitu blokir penggunaan aplikasi geratis VPN, blokir penggunaan aplikasi torrent, blokir seragan DDOS serta melakukan penyamaran untuk scaning port menggunakan NMAP.

References

Astari, A. A. (2018). Implementasi Keamanan Jaringan Dengan Metode Firewall Filtering Menggunakan Mikrotik, Jurnal Elektronik Universitas Nusantara PGRI Kediri. Kediri, Jawa Timur: Universitas Nusantara PGRI Kediri.
Hidayat, A. (2017). Rancang Bangun Sistem Jaringan Menggunakan Mikrotik Pada Novilla Boutique Resort. Pangkalpinang: STIMIK ATMA LUHUR.
Mardiyana, I. (2015). Keamanan Jaringan Dengan Firewall Filter Berbasis Mikrotik Pada Laboratorium Komputer STIKOM Bali. Konferensi Nasional Sistem & Informatika 2015, 804-807.

Downloads

Published

2020-01-14