PENERAPAN REGRESI SPASIAL DURBIN MODEL UNTUK MENGANALISIS FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN ANGKA PARTISIPASI KASAR PERGURUAN TINGGI (Studi Kasus: Angka Partisipasi Kasar Perguruan Tinggi di Provinsi Nusa Tenggara Timur, Tahun 2021)

Authors

  • Yakobus Adventianus Nong Jurusan Statistika, Fakultas Sains Terapan, Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta
  • Noeryanti Asrikayani Jurusan Statistika, Fakultas Sains Terapan, Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta
  • Rokhana Dwi Bekti Jurusan Statistika, Fakultas Sains Terapan, Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.34151/statistika.v9i1.4842

Keywords:

Angka Partisipasi Kasar, Dependensi spasial, Ordinary Least Square, Spasial Durbin Model

Abstract

Pemerataan pendidikan telah mendapat perhatian sejak lama terutama di negara-negara berkembang, salah satunya Indonesia. Rendahnya persentase angka partisipasi kasar perguruan tinggi menunjukan bahwa masyarakat kesulitan dalam menempuh pendidikan diperguruan tingi. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan model terbaik yang bisa menggambarkan angka partisipasi kasar perguruan tinggi di Provinsi Nusa Tenggara Timur. Analisis yang digunakan yaitu Spasial Durbin Model(SDM) dan Ordinary Least Square(OLS). Berdasarkan analisis diperoleh kesimpulan bahwa terdapat tiga variabel yang berpengaruh terhadap angka partisipasi perguruan tinggi, yaitu persentase penduduk miskin, jumlah perguruan tinggi dan lag persentase penduduk miskin. Dan untuk model terbaik yang digunakan adalah SDM, karena memiliki perbandingan nilai error yang lebih kecil atau lebih baik dari model OLS.

Downloads

Published

2024-01-31