PERAMALAN PENJUALAN SEPEDA MOTOR DI INDONESIA MENGGUNAKAN METODE HOLT-WINTER’S EXPONENTIAL SMOOTHING DAN FUZZY TIME SERIES-CHEN BERBASIS RATA-RATA

Authors

  • Aisyah Putri Pertiwi Jurusan Statisika, Fakultas Sains Terapan, Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta
  • Noeryanti Jurusan Statisika, Fakultas Sains Terapan, Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta

Keywords:

Forecasting, PT AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia), Fuzzy Time Series Chen Average Based, Holt winter’s Exponential Smoothing

Abstract

Penjualan merupakan bagian dari pemasaran yang menentukan kelangsungan hidup perusahaan. Dengan penjualan perusahaan dapat mencapai tujuannya seperti mendapatkan laba dan meminimalisir produksi. Untuk mencapai tujuannya, perusahaan harus bisa mempertahankan dan meningkatkan volume penjualan harus mengetahui masalah-masalah yang menghambat proses penjualan dan berusaha mengatasinya guna mencapai tujuan perusahaan yang telah ditetapkan  Tujuan yang hendak dicapai oleh peneliti adalalah untuk me-manage penjualan produk sepeda motor PT AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia) dengan menyusun rencana penjualan dan untuk mengetahui permasalahan yang dihadapi oleh perusahaan. Peramalan penjualan sepeda motor domestik PT AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia) untuk tahun 2019 berdasarkan data penjualan Sepeda Motor merek Honda dan Yamaha  tahun 2008-2018 yaitu dengan membandingkan metode peramalan Holt - winter’s Exponential Smoothing dan Fuzzy Time Series Chen Average Based. Hasil peramalan menunjukan bahwa metode Fuzzy Time Series Chen Average Based lebih tepat digunakan karena memiliki nilai error yang lebih kecil. Tingkat kesalahan peramalan untuk PT Astra Honda Motor yaitu 0.19% PT Yamaha Motor yaitu 0.08%.

Downloads

Published

2021-01-30