PERAMALAN JUMLAH UANG KUASI DI INDONESIA DENGAN MENGGUNAKAN FUNGSI TRANSFER SINGLE INPUT

Authors

  • Nabila Alifia Program Studi Statistika, Universitas Sebelas Maret
  • Etik Zukhronah Program Studi Statistika, Universitas Sebelas Maret
  • Respatiwulan Program Studi Statistika, Universitas Sebelas Maret

Keywords:

ARIMA, fungsi transfer, single input, uang beredar, uang kuasi

Abstract

Kebijakan moneter adalah usaha pemerintah untuk menjaga kestabilan rupiah untuk mencapai tingkat inflasi yang stabil melalui pengendalian jumlah uang beredar. Kebijakan moneter memiliki pengaruh terhadap jumlah uang beredar seperti uang M1 (uang kartal dan uang giral) dan uang M2 (uang M1, uang kuasi, dan surat berharga milik sektor domestik swasta). Uang kuasi mencakup tabungan, simpanan berjangka dalam rupiah dan valas, serta giro dalam valuta asing. Secara umum, uang beredar di Indonesia (M1 dan M2) dipengaruhi oleh aktiva luar negeri bersih dan aktiva dalam negeri bersih. Tujuan dari penelitian ini adalah meramalkan jumlah uang kuasi di Indonesia dan mengetahui pengaruh aktiva luar negeri bersih terhadap jumlah uang kuasi di Indonesia dengan model fungsi transfer single input. Model fungsi transfer single input merupakan model yang menggambarkan bahwa ramalan masa depan dari suatu runtun waktu (deret output) diperoleh berdasarkan pada nilai-nilai masa lalu dari runtun waktu itu sendiri dan pada satu runtun waktu lain (deret input) yang mempengaruhi deret output. Hasil dari penelitian menghasilkan model fungsi transfer ordo (0,0,0) dengan deret noise yang mengikuti model ARIMA (1,1,1)(1,0,0)12. Berdasarkan model, jumlah uang kuasi di Indonesia dipengaruhi oleh jumlah uang kuasi itu sendiri pada periode satu bulan, dua belas sampai tiga belas bulan sebelumnya dan dipengaruhi oleh aktiva luar negeri bersih pada periode yang sama, satu bulan, dua belas sampai tiga belas bulan sebelumnya. Nilai peramalan yang dihasilkan tidak terlalu jauh berbeda dengan nilai aktualnya dan didapatkan nilai MAPE sebesar 0,98% yang artinya model fungsi transfer baik untuk meramalkan jumlah uang kuasi di Indonesia.

 

Kata kunci : ,, ,

Downloads

Published

20-03-2021

Issue

Section

Articles