INTERKONEKSI JEJARING SOSIAL TWITTER DAN SISTEM INFORMASI BERBASIS WEB DENGAN MENERAPKAN WEB SERVICE, CRONTAB, DAN API (Study Kasus Jadwal Bimbingan Dosen di IST AKPRIND Yogyakarta)

Authors

  • Catur Iswahyudi Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta
  • La Ode Malik Hasan Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta

Keywords:

Twitter, API, Web Service, Crontab, MySQL, Sistem Informasi

Abstract

Penggunaan jejaring media sosial twitter berkembang sangat pesat karena penggunanya dapat berinteraksi dengan pengguna lain melalui komputer maupun perangkat mobile. Pengguna twitter terdiri dari berbagai macam kalangan yang dapat berinteraksi dengan teman, keluarga atau rekan kerja. Berdasarkan hasil survei lapangan pada IST AKPRIND Yogyakarta, mahasiswa yang ingin melakukan bimbingan terkadang sulit untuk bertemu dengan dosen pembimbingnya. Hal ini disebabkan oleh sibuknya jadwal belajar-mengajar dosen dan kegiatan lainnya. Untuk itu dibutuhkan sebuah perantara yang dapat menghubungkan dosen pembimbing dan mahasiswa agar jadwal bimbingan dapat dilaksanakan tanpa harus menggangu jadwal lain. Teknologi media social twitter dapat digunakan sebagai antarmuka untuk mengirimkan jadwal bimbingan dengan sistem informasi yang bertindak sebagai penerima, pengumpul dan pengelola data, kemudian membuat aplikasi untuk menyimpan mention khusus sebagai request pada basisdata sehingga mahasiswa dapat melihat jadwal bimbingan yang up to date. Penelitian ini dilakukan dengan menggabungkan teknologi antara handphone, jejaring sosial twitter dan sistem informasi berbasis PHP, MySQL, dan Web Service dengan menerapkan teknologi Crontab dan API (Application Programming Interface). Untuk membalas request atau permintaan mahasiswa, diperlukan aplikasi tambahan pada server yaitu menggunakan crontab, fungsi crontab adalah untuk menjalankan file PHP yang berfungsi untuk menyimpan mention yang diterima oleh twitter bimbingan05, dan menjalankan file PHP yang berfungsi untuk mengolah mention, untuk mencari data pada basisdata jadwal bimbingan, kemudian mengirimkan kembali kepada mahasiswa.

Downloads

Published

19-06-2019

Issue

Section

Articles